Detik-detik Rihanna Didaulat Jadi Pahlawan Nasional Barbados Pecahan Inggris Raya

  • Whatsapp
Rihanna (foto: Consequenceofsound)

DNews.id|JAKARTA – Barbados hari ini memutuskan ikatan dari monarki Inggris Raya pada Selasa (30/11). Negara-pulau itu menjadi republik dan dideklarasikan dalam sebuah upacara di ibukota Bridgetown.

Dalam upacara tersebut, Barbados sekaligus mengangkat pahlawan nasional baru. Republik baru tersebut menobatkan diva pop Rihanna sebagai pahlawan nasional.

Perdana menteri sekaligus tokoh republikan Barbados, Mia Mottley mengumumkan penobatan musisi berusia 33 tahun.

“Semoga kamu selalu bersinar seperti berlian (diamond) dan mengangkat harkat bangsamu dengan karya dan tindakan,” kata Mottley kepada Rihanna dikutip Al Jazeera.

Mottley merujuk single terkenal sang musisi yang berjudul “Diamonds.”

Menurut Mottely, Rihanna dinobatkan karena “imajinasi tentang dunia lewat pengupayaan keagungan dengan kreativitas, disiplin, dan lebih dari apa pun, komitmen luar biasanya untuk tanah kelahirannya.”

Barbados merdeka dari Inggris Raya pada November 1966, tetapi masih berstatus di bawah monarki Ratu Elizabeth II.

Gerakan pro-republik menguat di Barbados dua dekade terakhir. Barbados sendiri pernah mengusulkan referendum untuk menjadi republik pada 2008. Namun, upaya ini gagal.

Negara dengan populasi sekitar 300.000 jiwa ini mengumumkan akan lepas dari monarki pada 2020. Barbados tidak butuh persetujuan Inggris Raya untuk melakukannya.
Robyn Rihanna Fenty yang menggunakan nama panggung Rihanna adalah wanita kedua dalam sejarah Barbados yang diberi kehormatan sebagai Pahlawan Nasional. Sebelum Rihanna, ada pemimpin agama Sarah Ann Gill, yang meninggal pada tahun 1866.

Rihanna dinobatkan menjadi Pahlawan Nasional Barbados. (AFP/Toby Melville)

Rihanna juga hanya satu dari dua Pahlawan Nasional Barbados yang masih hidup, dengan yang lainnya adalah pemain kriket berusia 85 tahun Sir Garfield Sobers, yang menerima gelar pada tahun 1998.

Sebagai Pahlawan Nasional Barbados, Rihanna menerima gelar penuh The Right Excellent Robyn Rihanna Fenty seumur hidup.

Upacara berlangsung tepat setelah Barbados menjadi republik dan menggulingkan Ratu Elizabeth II sebagai kepala negara. Yang Mulia Ratu digantikan oleh Dame Sandra Mason, yang dilantik sebagai presiden pertama Barbados pada tengah malam, Selasa dalam satu upacara yang dihadiri oleh Pangeran Charles.

Meskipun karier musik lepas landas di Amerika Serikat, Rihanna lahir dan dibesarkan di paroki Barbados St. Michael. Di sana, dia ditemukan oleh produser industri musik Amerika. Sebelum diangkat menjadi Pahlawan Nasional Barbados, Rihanna menjabat sebagai Duta Barbados sejak September 2018.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *